Profil Perusahaan

Profil Perusahaan

gedung-kji

PT. Krakatau Jasa Industri merupakan perusahaan Jasa Pendukung Industri; transformasi dan pengembangan dari PT Purna Sentana Baja (PT.PSB) berdasarkan RUPS (Rapat Umum Pemegang Saham) yang telah dilaksanakan pada pertengahan Tahun 2021.

Kemudian berdasarkan Akta No 12 tertanggal 8 Juli 2021 yang dibuat dihadapan Notaris Indrajati Tandjung S.H. notaris di Cilegon, PT. Purna Sentana Baja mengubah nama perusahaan menjadi PT. Krakatau Jasa Industri dan telah mendapat pengesahan dari Menteri Hukum dan Hak Azasi Manusia Republik Indonesia dengan Surat Keputusan No. AHU-0038995.01.02 tertanggal 9 Juli 2021.

Sedangkan PT Purna Sentana Baja (PT.PSB) berdiri pada tanggal 15 Juni 1982 dengan 99% saham dimiliki oleh Dana Pensiun Krakatau Steel. Perusahaan yang semula diproyeksikan akan mendukung PT KRAKATAU STEEL dan telah mengalami perkembangan yang luar biasa.

Dedikasi yang kuat, Sumber Daya Manusia yang bermotivasi tinggi dan terampil. Sumber daya, dan sistem manajemen profesional telah tercapai, peluang bisnis yang luar biasa, PT. Krakatau Jasa Industri telah mengembangkan bisnis untuk Perdagangan Umum dan Jasa. PT. Krakatau Jasa Industri merupakan perusahaan yang dirancang untuk mendukung kelangsungan dan kelancaran operasional industri industri di area Cilegon dan sekitarnya melalui penyediaan jasa, material bahan bahan baku, material pendukung, spare part, dll.

Dalam menjalankan usaha kami mempunyai tekad dan komitmen untuk senantiasa memberikan nilai tambah dan total solusi kepada pelanggan dan stake holders terkait dengan menjunjung tinggi integritas, profesionalisme dan etika bisnis yang sehat serta kepedulian terhadap pelestarian lingkungan hidup.

Lihat : Video Company Profile

 

gedung-kji