Artikel

3 Tugas & Tanggung Jawab Utama Profesi Sopir Perusahaan

Krakataujasaindustri•••

Hai Sobat KJI,

Seorang sopir perusahaan dituntut untuk selalu memperhatikan tugas dan kewajiban yang telah ditetapkan perusahaan. Bukan hanya mengantar bos atau karyawan untuk pergi meeting dan melakukan dinas kerja, lebih dari itu, sopir perusahaan juga bertanggung jawab selalu menjaga mobil sebagai salah satu aset perusahaan.

Nah, di bawah ini adalah tugas dan kewajiban kamu sebagai sopir perusahaan.

Tugas & Tanggung Jawab Terhadap Kendaraan
Selain bertugas untuk mengantar bos dan karyawan dalam dinas kerja, sopir kantor atau sopir perusahaan juga memiliki tanggung jawab terhadap kendaraan kantor yang digunakan seperti:

1. Memastikan mobil dalam keadaan bersih pada pagi hari sebelum digunakan dan sore setelah selesai bertugas.
2. Merawat mesin mobil agar tetap dalam kondisi baik.
3. Melakukan pengecekan terhadap pemakaian oli dan jika diperlukan dibawa ke bengkel setiap bulannya.
4. Memperbaiki dan menangani sendiri ketika ada kerusakan kecil dari kendaraan dengan dikoordinasikan ke bagian Administrasi.

Sehingga dapat disimpulkan bahwa seorang sopir kantor juga bertanggung jawab pada kendaraan tersebut. Namun, sopir kantor tidak perlu mengeluarkan uang pribadi ketika kendaraan butuh perbaikan, melainkan memintanya ke pihak keuangan perusahaan untuk biaya perbaikan atau penggantian part dari kendaraan tersebut jika memang diperlukan.

Tugas & Tanggung Jawab Keamanan
Seorang sopir kendaraan juga memiliki tanggung jawab atas keamanan beberapa pihak, mulai dari keamanan diri sendiri, keamanan penumpang, dan juga keamanan dari kendaraan yang dibawa. Nah, di bawha ini adalah beberapa tugas yang perlu dilakukan sopir perusahaan untuk menjaga keamanan tersebut

1. Melaporkan kepada Staff Keamanan atau bagian Administrasi setiap keluar kantor untuk bertugas sesuai permintaan.
2. Memastikan pengemudi dan penumpang mengenakan sabuk pengaman selama perjalanan luar maupun dalam kota.
3. Memastikan seluruh pintu mobil dalam keadaan terkunci pada saat mengendarai mobil dengan atau tanpa penumpang, untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan.
4. Memastikan mobil diparkir di tempat yang aman dan terkunci dengan baik.
5. Mengendarai kendaraan dengan baik, tidak ugal-ugalan dan mengikuti rambu-rambu lalu lintas.


Nah, untuk menjaga keamanan ini, biasanya sopir kantor memiliki SOP khusus yang telah disusun perusahaan sebagai aturan dan standar kerja. Biasanya, sebelum masuk ke kantor dan melakukan tugasnya, sopir perusahaan juga akan dibekali training yang berisi mengenai aturan berkendara, peraturan mengenai cara penggunaan kendaraan yang baik, cara menjaga attitude selama berkendara, dan sebagainya.

Tugas & Tanggung Jawab Terhadap Administrasi Kendaraan
Sebagai seorang sopir perusahaan, kamu juga memiliki tanggung jawab untuk administrasi kendaraan yang digunakan seperti:

1. Memeriksa STNK kendaraan dan memberitahukan ke bagian Administrasi maksimal 1 bulan sebelum jatuh tempo perpanjangan.
2. Memastikan SIM yang dimiliki masih tetap berlaku.
3. Mengisi laporan Aktivitas Pengemudi dan menyerahkan ke bagian Administrasi setiap bulan.
4. Membantu bagian Administrasi atau bagian lainnya jika diperlukan sesuai yang diminta.

#KJINews
#KJINewsUpdate
#KSIGroup
#KSGroup
#krakataujasaindustri
#krakatausaranainfrastruktur
#BUMNUntukIndonesia
#Cilegon
#JasaRentalKendaraanPerusahaan
#JasaSecurity
#JasaPengamanan
#JasaTrading
#JasaOutsource

Baca Juga

Rabu, 11 Agustus 2023, Direksi PT Krakatau jasa industri melakukan...

PT. Krakatau Jasa Industri dalam memberikan layanan Rental Mobil...

Forklift dikategorikan sebagai alat angkat dan angkut untuk...

Sopir (Driver) PT. Krakatau Jasa Industri telah diberikan...